Selasa, 16 Mei 2017

Keuntungan Kerja Jadi Sales


Dunia Kerja - Seperti berkarier di bidang lainnya, bekerja menjadi sales juga dibutuhkan perjuangan. Namun yang agak membedakan dengan posisi yang lain adalah pencapaian atau kesuksesan sales itu sangat terlihat. Sehingga tidak heran, mereka yang berkarier sebagai sales bisa mendapat kenaikan jabatan lebih cepat bila dibandingkan posisi lain.

Lowongan kerja sebagai sales juga seringkali menempati posisi tertinggi untuk kategori jumlah iklan lowongan. Sayang, tenaga kerja yang baru masih banyak yang menganggap posisi sales sebagai posisi yang kurang prestisius, enggak keren dan lain-lain.

Persepsi-persepsi yang salah seperti ini menyebabkan perburuan kandidat sales yang terbaik menjadi tantangan bagi pihak HRD perusahaan. Padahal, ada tujuh hal keuntungan saat bekerja sebagai sales. Apa saja?

1. Membuat Anda berpikir strategis dan pragmatis 
Profesi sales merupakan profesi yang akan memacu Anda untuk bisa berpikir strategis sekaligus pragmatis. Kombinasi kemampuan yang mengasah otak kiri dan otak kanan secara berimbang dan membuat Anda menjadi pribadi yang super kreatif.

2. Mendapat alokasi training budget paling besar 
Jika berkarir menjadi sales di perusahaan multinasional atau perusahaan lokal yang besar, Anda akan banyak mendapatkan pelatihan. Pelatihan ini akan sangat membantu peningkatan kemampuan Anda saat bekerja.

3. Memperluas dan melatih kemampuan networking 
Kesempatan membuka network akan dibangun dengan baik ketika berkarir sebagai sales. Setelah memutuskan untuk menjadi pengusaha, network yang telah dibangun dengan baik menjadi kunci sukses. Jadi, buat Anda yang bercita-cita ingin menjadi pengusaha di kemudian hari, berkarierlah sebgai sales bisa menjadi langkah awal yang tepat.

4. Bisa mendapat pasangan berpenampilan menarik 
Belajar percaya diri, berkomunikasi, bernegosiasi dan closing the deal. Jelas, sebagai Sales, Anda dituntut untuk memiliki kompetensi-kompetensi ini, dan apakah kompetensi ini hanya berguna di Sales saja? Jelas tidak. Kemampuan ini akan membuat Anda menjadi pribadi yang lebih matang dan sukses bukan hanya di pekerjaan namun juga di dunia sosial. Sudah bukan rahasia, anak-anak Sales adalah mereka yang terkenal supel dan mampu bergaul dengan baik. Selain itu, biasanya kalau anak sales juga bisa memiliki pasangan yang cantik atau ganteng. Kenapa? Karena mereka jago berbicara dan sudah biasa merayu.

5. Loncatan menuju disiplin dan sukses 
Sukses sales adalah sukses Anda menjadi pribadi yang disipilin. Disiplin dan sukses menjadi dua hal yang tak terpisahkan buat mereka yang berkarier di sales. Berkarier di sales akan membantu Anda membuat perencanaan secara lebih proaktif, dan mengatur strategi yang tepat untuk mencapai tujuan penjualan Anda.

baca juga : 7 Hal Yang Paling Diincar Karyawan  

6. Mampu menangani masalah dengan cepat 
Memiliki kemampuan untuk menangani problem atau keluhan pelanggan secara langsung yang akan membuat Anda menjadi lebih peka dan mampu berinteraksi dengan baik dalam kehidupan sosial.

7. Memiliki prospek karier yang cepat dan remunerasi menggiurkan 
Prospek karir yang cepat, luas dan remunerasi yang menggiurkan. Seperti sudah saya sampaikan di atas, pencapaian alias sukses di Sales akan lebih terlihat jika dibandingkan dengan departemen lain. Dan hal ini tentunya membuat karier Anda bisa lebih cepat dan juga mendapatkan remunerasi yang lebih karena pencapaian sales Anda.


EmoticonEmoticon